https://sdn198mekarjaya.sch.id, Bandung – Siswa-siswi SDN 198 Mekarjaya berpartisipasi aktif dalam kegiatan Pramuka Pada Sabtu dan Minggu, 28-29 Oktober 2023, mereka aktif berpartisipasi dalam kegiatan Pesta Siaga dan Jambore tingkat Kwartir Ranting Pramuka Arcamanik yang digelar di SD Negeri 101 Sukakarya dan SMP Langlangbuana 2.
Kegiatan yang berlangsung meriah ini diikuti oleh peserta dari berbagai sekolah dasar di wilayah Arcamanik. SDN 198 Mekarjaya mengirimkan kontingen terbaiknya untuk berkompetisi dalam berbagai lomba dan kegiatan menarik, dalam perhelatan akbar ini, siswa-siswi SDN 198 Mekarjaya menunjukkan semangat juang yang tinggi dan keterampilan yang mumpuni.
Kepala Sekolah SDN 198 Mekarjaya, Uus Kuswara, S.Pd., M.M.Pd yang juga sebagai Kamabigus SDN 198 Mekarjaya, merasa sangat bangga atas partisipasi dan keaktifan siswa-siswinya. “, Kami berharap kegiatan Pramuka dapat terus memotivasi siswa untuk menjadi generasi muda yang cerdas, kreatif, dan berkarakter,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Kwartir Ranting Pramuka Arcamani, Kak Nunung, mengapresiasi partisipasi aktif seluruh peserta, termasuk SDN 198 Mekarjaya. “Kegiatan ini bertujuan untuk memupuk semangat kebersamaan, melatih kemandirian, dan menanamkan nilai-nilai kepramukaan pada generasi muda. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin,” ungkapnya.








